Kepemimpinan
Paskibraka
Kepemimpinan artinya adalah kegiatan
seseorang untuk mempengaruhi seseorang atau sekelompok orang untuk mencapai
tujuannya.
Bagaimana cara mempengaruhinya?
Yaitu dengan memberikan contoh atau
panutan dalam kehidupan sehari-hari, dengan membangkitkan semangat para
bawahannya, kemudian dengan memberikan dorongan dengan pengarahan dan
perbuatan. Hal ini sesuai dengan sistem kepemimpinan nasional di Indonesia yang
menganut sistem among, yaitu :
1. Ing ngarso sung tulodo, yang berarti berada di depan sebagai
pemimpin dan panutan bagi bawahannya;
2. Ing madya mangun karso, yang
berarti berada di tengah yang dapat membangun kemauan bawahannya;
3. Tut wuri handayani, yang
berarti berada di belakang yang dapat mendorong bawahannya dengan motivasi agar
dapat berusaha lagi dan maju.
Selain itu, pemimpin yang indah
adalah pemimpin yang mempunyai inisiatif dan mentalitas yang tinggi, kreatif,
konstruktif, dan memiliki konsepsual yang dapat mencerna masalah.
Seorang pemimpin juga harus kritis,
yaitu memiliki kemampuan dan keberanian dalam meluruskan masalah; meteorologis,
yaitu dapat mengambil jarak; serta logis, yaitu sesuai dengan peraturan dan
rasional.
Elemen yang harus ada dalam
kepemimpinan, yaitu :
1. Leader (pemimpin);
2. Follower (sekelompok orang
yang mengikuti pemimpin); dan
3. Leadership (jiwa memimpin,
manajemen, administrasi, pengetahuan, dan sebagainya).
Yang perlu diingat adalah, bahwa
pemimpin itu bukanlah suatu jabatan, melainkan kemampuan.
Referensi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar